TONIK selain berfungsi untuk mengangkat sisa pembersih dan mengembalikan struktur kulit kepala dan rambut, tonik dan bilas dapat menjadi solusi untuk mengatasi masalah rambut.
Buatlah ekstrak herbal yang dianjurkan dengan konsentrasi cukup pekat. Masukan dalam botol kaca yang gelap lalu simpan dalam kulkas.
Tonik rambut menggunakan ekstrak yang pekat. sedangkan BILAS, cukup ambil 1 sdm ekstrak kemudian campurkan dalam 1 liter air dan bilas merata ke kepala.
TEH HIJAU
Cocok untuk semua jenis kulit, baik yang bermasalah atau yang normal. Mengandung Catechin, anti oksidan kuat yang dapat menetralisir radikal bebas, dapat menyuburkan rambut, melindungi dari pengaruh buruk sinar matahari dan sebagai anti kuman (untuk ketombe).
CARA MEMBUAT : Seduh teh hijau dengan air panas 80 derajat celcius (saat gelembung kecil keluar dalam proses merebus air). Diamkan 10 menit, saring, minum airnya dan gunakan sisanya untuk tonik dan bilas.
JERUK NIPIS
Bagus untuk rambut berminyak atau ketombe karana dapat mengembalikan keasaman kulit, mengurangi minyak, mengecilkan pori-pori dan membunuh bakteri dikulit karena mengandung asam nitrat, vitamin C dan bioflavonoid yang cukup tinggi.
CARA MEMBAT :Potong melintang jeruk agar perasan lebih banyak. Untuk tonik , setiap 1 sdm ekstrak jeruk tambahkan 4 sdm aquades (air murni).
SIRIH
Mengandung antiseptik, anti kuman dan astringent (mengerutkan pori kulit). Baik untuk rambut berketombe atau berminyak.
CARA MEMBUAT : Rebus daun sirih dengan air mendidih sampai berubah warna. Pakai airnya untuk tonik. Jika terlalu pekat, bisa tambahkan air mineral dengan perbandingan 1:1.
DAUN ROSEMARY
Berguna untuk menyuburkan rambut, mengatasi kerontokan, sebagai antisebtik dan astringent pada rambut berketombe dan untuk mengatasi kekeringan rambut.
CARA MEMBUAT : Campurkan 1/2 sdt daun rosemary (cari di bagian bumbu dapur kering),siram denagn air panas (80 derajat celcius) 1 cangkir. Diamkan selama 5 - 10 menit, saring. Airnya dapat diminum dan dibuat Tonik.
Tambahkan Minyak Essensial:
Dari bahan Tonik yang tersedia, masukkan juga minyak essensial agar hasil lebih maksimal. Utuk 1 sdm air tonik/air bilas, gunakan 1 tetes minyak essensial. Simpan larutan di kulkas dalam botol kaca yang kedap cahaya atau dibungkusdengan bahan yang gelap.
* KETOMBE : lemon, thyme, eucaliptus, tea tree, lavender.
* BERMINYAK : geranium, kenanga, ylang-ylang.
* RONTOK/PENYUBUR RAMBUT : rosemary, ylang-ylang, kenanga, lavender,
thyme,cedarwood.
* ALERGI : Lavender,chamomile, rosewood.
* KUSAM : lavender, rosemary, rose, rosewood, sandalwood.
* KERING : cndana(sandalwood), palmarosa, rosewood, lavender,
rosemary, geranium.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar